Connect with us

POLDA KALTARA

Tinjau Command Center, Kakorlantas Pastikan Pengamanan Operasi Ketupat Terkoordinasi

Published

on

Kepala Korps Lalu Lintas (Kakorlantas) Polri Irjen Pol. Aan Suhanan meninjau Command Center PJR.

CIREBON – Kepala Korps Lalu Lintas (Kakorlantas) Polri Irjen Pol. Aan Suhanan meninjau Command Center PJR KM 29 dan mengecek kesiapan Command Center KM 188 Cipali, di Cirebon, Sabtu (30/3).

Irjen Pol Aan mengatakan, Command Center KM 29 sudah terintegrasi dengan seluruh aplikasi informasi baik dari BPJT, Jasa Marga, CCTV K3I yang menjadi pusat kendali, informasi, koordinasi selama kegiatan operasi ketupat.

“Jadi hari ini kita meninjau Command Center untuk kegiatan operasi ketupat nanti ini bisa beroperasional, untuk melakukan beberapa tindakan secara cepat kita bisa memantau permasalahan-permasalahan yang ada di jalan secara real time untuk tindakan apa yang harus dilakukan,” ujar Kakorlantas Polri Irjen Pol Aan Suhanan.

Selain meninjau Command Center KM 29, Kakorlantas juga mengecek langsung kesiapan Command Center KM 188 Cipali yang akan siap dioperasionalkan.

“Hari ini juga kita melihat kesiapan Command Center di KM 188, ini kolaborasi dengan Astra beliau dan akan menjadi Command Center lokal untuk jalan tol Cipali yang ada di lingkup khususnya daerah Jawa Barat,” tambahnya.

Nantinya Command Center KM 188 akan terintegrasikan dengan semua CCTV yang ada di Polda Jawa Barat sehingga akan memperkaya informasi dan mata para petugas.

“Terima kasih Astra sudah berkolaborasi untuk merealisasikan Command Center di KM 188, ini juga akan menjadi jantungnya, menjadi pusat kendali koordinasi dan informasi di lingkup Jawa Barat,” tegas Irjen Pol Aan.

Ia berharap, dengan adanya Command Center KM 188 dapat memperlancar arus lalu lintas dan menjamin keselamatan para pemudik.

“Saya kira dengan kesiapan Command Center ini bisa memperlancar arus lalu lintas bisa menjamin keselamatan para pemudik nantinya dan mudik bisa menjadi aman nyaman lancar dan selamat sehingga menjadi mudik ceria dan penuh makna,” tutup Kakorlantas. **

POLDA KALTARA

Polda Kaltara Menghadiri Rapat Koordinasi Pimpinan Daerah Provinsi Kaltara Dalam Rangka Menyongsong Nataru

Published

on

By

Gubernur Kaltara Brigjend Pol (Purn) Dr. H Zainal A Paliwang, SH, M, Hum.

TANJUNG SELOR – Rapat Koordinasi Pimpinan Daerah Provinsi Kalimantan Utara 2024 yang diadakan pada hari Jumat tanggal 06 Desember 2024, mengangkat tema vital “Kesiapan Pemerintah Provinsi Kalimantan Utara menjelang Natal 2024 dan Tahun baru 2025 dalam rangka antisipasi arus mudik dan lonjakan harga bahan pokok serta kelangkaan BBM”.

Rapat ini berlangsung di Rooftop Hotel Luminor Tanjung Selor, dipimpin oleh figur-figur penting Provinsi Kaltara menyatukan berbagai elemen dari Gubernur Kaltara, Unsur TNI/Polri hingga pimpinan instansi vertikal yang ada di Kaltara.

Rapat koordinasi yang menghimpun berbagai pihak ini membahas langkah sinergis untuk menghadapi tantangan Natal dan Tahun Baru mendatang, termasuk pengamanan Natal dan Tahun Baru, persiapan arus mudik, stabilitas harga bahan pokok hingga mengatasi kelangkaan BBM di Kaltara.

Selama rapat, Gubernur Kalimantan Utara menekankan pentingnya menetapkan langkah yang fokus pada isu “harga tiket pesawat” serta pemetaan sosial ekonomi masyarakat. Beliau juga menyerukan kepada PT. PELNI “agar menambahkan rute baru agar memudahkan pelaku mudik” dan “agar terus dilakukan kegiatan pasar murah”. Dari sektor transportasi udara, Beliau menyarankan agar subsidi biaya pendaratan diberikan untuk bandara Krayan dan memastikan BBM transportasi udara “diangkut menggunakan pesawat khusus” bukan pesawat komersial demi keselamatan yang optimal.

Sementara itu, Kepala Bandara Juwata Tarakan menyiapkan berbagai upaya strategis termasuk “penurunan besaran biaya tambahan bahan bakar (fuel surcharge)”, peningkatan fasilitas pendukung penerbangan, serta “peningkatan kapasitas angkutan udara”. Ini merupakan bagian dari antisipasi sektor transportasi udara untuk menghadapi lonjakan demand selama periode mudik.

PT. PELNI Cabang Tarakan menyatakan tentang persiapan transportasi laut, termasuk “penambahan rute dan frekuensi kapal serta penambahan perbantuan kapal”. Para penumpang akan mendapatkan informasi yang efektif mengenai rute dan jadwal kapal yang dapat memfasilitasi perjalanan mudik dan balik mereka.

Di sektor pangan, Kepala Dinas Perindagkop UMKM Prov. Kaltara menyampaikan strategi untuk menjaga “stabiltas harga dan ketersediaan barang kebutuhan pokok”, mengacu pada PERPRES NO 59/2020. Upaya konkret termasuk pengawasan harga, pengelolaan stok, hingga penyelenggaraan pasar murah yang akan membantu meringankan beban masyarakat jelang perayaan Natal dan Tahun Baru.

Kepala PT. Pertamina Tarakan memberikan jaminan terkait ketersediaan BBM, dengan mengkoordinasikan persiapan menyeluruh untuk menjamin kenyamanan selama periode mudik. “PT. Pertamina siap dalam melakukan pendistribusian ke wilayah terpencil”, dan terus memprioritaskan unsur keselamatan.
Akar diskusi yang mendalam membuka berbagai respons dari para pemimpin, seperti Ketua DPRD Prov. Kaltara yang turut menyuarakan kebutuhan akan subsidi harga tiket untuk masyarakat Tanjung Selor.

Rapat Koordinasi Pimpinan Daerah Provinsi Kaltara tahun 2024 ini menetapkan fondasi langkah bersama untuk kenyamanan dan keamanan dalam periode Natal 2024 dan Tahun Baru 2025, dengan memaksimalkan kesiapan di setiap berbagai sektor, baik transportasi, pangan, hingga energi demi memberikan Natal dan Tahun Baru yang damai, lancar dan aman bagi warga Kalimantan Utara. **.

Continue Reading

POLDA KALTARA

Sinergi TNI POLRI Pilar Pembangunan Nasional Kalimantan Utara

Published

on

By

Kapolda Kalimantan Utara, Irjen Pol Hary Sudwijanto, S.I.K., M.Si., bersama Gubernur Kalimantan Utara, didampingi Wakapolda Kaltara dan seluruh Pejabat Utama (PJU) Polda Kaltara, memberikan kejutan istimewa (surpres) kepada Danrem 092/Maharajalila (MRL) dalam rangka memperingati HUT Korem 092/MRL.

TANJUNG SELOR – Kalimantan Utara kembali menunjukkan kekuatan sinergitas antara TNI-Polri sebagai pilar utama pembangunan nasional. Di wilayah ini, harmoni yang terjalin antara institusi TNI, Polri, dan Pemerintah Provinsi telah menjadi fondasi yang kokoh untuk menjaga stabilitas dan keamanan.

Pada Jumat, 6 Desember 2024, Kapolda Kalimantan Utara, Irjen Pol Hary Sudwijanto, S.I.K., M.Si., bersama Gubernur Kalimantan Utara, didampingi Wakapolda Kaltara dan seluruh Pejabat Utama (PJU) Polda Kaltara, memberikan kejutan istimewa (surpres) kepada Danrem 092/Maharajalila (MRL) dalam rangka memperingati HUT Korem 092/MRL. Acara yang berlangsung penuh keakraban ini menjadi simbol kuat dari kolaborasi antara Korem 092/MRL, Polda Kaltara, dan Pemerintah Provinsi Kalimantan Utara.

Dalam kesempatan tersebut, Gubernur Kalimantan Utara menyampaikan apresiasi yang mendalam kepada seluruh personel TNI-Polri atas sinergi yang terjalin erat, khususnya dalam menjaga keamanan dan kondusivitas Kalimantan Utara selama tahapan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) berlangsung. “Saya mengucapkan terima kasih kepada Korem dan Polda Kaltara atas kerja sama yang luar biasa. Dengan dukungan ini, Kalimantan Utara tetap aman dan kondusif hingga tahapan Pilkada selesai. Semoga sinergi ini terus terjaga demi Kaltara yang lebih baik,” ujar Gubernur.

Pada momentum tersebut, Gubernur juga menyampaikan doa dan harapan terbaik untuk seluruh personel Korem 092/MRL agar selalu diberikan kesehatan dan kekuatan dalam menjalankan tugasnya sebagai penjaga pertahanan negara.

Sebagai simbol rasa syukur, acara ditandai dengan prosesi potong tumpeng. Potongan tumpeng pertama diberikan oleh Gubernur kepada Danrem 092/MRL sebagai wujud penghormatan dan penghargaan atas dedikasi Korem. Selanjutnya, potongan tumpeng kedua diberikan oleh Kapolda Kaltara kepada Gubernur, yang bertepatan dengan hari ulang tahunnya.

Momen ini menjadi wujud nyata dari sinergi yang tidak hanya mengedepankan profesionalisme, tetapi juga rasa kekeluargaan yang erat di antara TNI, Polri, dan Pemerintah Provinsi Kalimantan Utara. Dengan kerja sama yang solid ini, diharapkan Kalimantan Utara terus menjadi contoh keberhasilan sinergitas antarinstansi di Indonesia. **.

Continue Reading

POLDA KALTARA

Kegiatan Jumat Curhat Polda Kaltara, “Dengarkan Keluhan Masyarakat

Published

on

By

Kegiatan Jumat Curhat Polda Kaltara.

TANJUNG SELOR – Ditbinmas Polda Kaltara melaksanakan kegiatan Jumat Curhat antara Polri dengan masyarakat membicarakan terkait kamtibmas bertempat di Cafe Trio B Jalan Sengkawit Tanjung Selor Prov. Kaltara. Jumat (06/12/2024).

Turut hadir dalam Acara tersebut yakni PS. Paur Silatpuan Subdit Bhabinkamtibmas Ipda Abdul Kadir, Personil Subdit Bhabinkamtibmas, Ketua RW. 13 Tanjung Selor Hilir, Srikandi Pemuda Pancasila, Grup HAS ARKU (Harapan Seluruh Amal Jariahku) cabang Tanjung Selor dan masyarakat sekitar yang hadir dalam acara tersebut.

Beberapa hal yang disampaikan Ipda Abdul Kadir diantaranya adalah tentang Adanya Judi online yang sangat meresahkan masyarakat bahkan banyaknya bunuh diri akibat judi online, Oleh karena itu bagi para pecandu judol diharapkan segera berhenti dan tidak perlu lagi tergoda ingin coba-coba. Tak jauh dari masalah uang, pinjaman online juga termasuk beresiko tinggi. Masyarakat dihimbau agar ini tidak ada lagi, hentikan jangan tergoda bujukan karena bunganya sangat tinggi.

Selanjutnya Ipda Abdul Kadir juga menjelaskan tentang Pemilihan Gubernur, Bupati dan Walikota telah selesai Pada tanggal 27 Desember 2024, perbedaan pilihan sudah dilewati, Oleh karena itu, mari kembali bergandeng tangan, saling menghormati, untuk membangun Kaltara lebih maju, menjaga situasi yang sudah aman menjadi lebih kondusif/lebih nyaman lagi dalam menjalani kehidupan yang lebih baik lagi.

Warga setempat pun sangat merespon kegiatan Polri ini untuk menampung aspirasi warga dan menghimbau apa saja yang akan terjadi kedepannya bila kita melakukan hal negatif yang tanpa kita sadari sudah hampir menghancurkan hidup kita. Selain mendengar curhatan masyarakat, Personel Ditbinmas berharap agar masyarakat selalu mendukung pihak Personel Polda Kaltara dalam hal menjaga situasi Kamtibmas agar selalu kondusif. **.

Continue Reading

Trending

Copyright © 2024 JurnalKaltara.com, Web Design by Ciptamedia Kreasi