DPRD Bulungan
DPRD Mengaku Tak Tau Ada Pasangan PJUTS 1000 Titik di Bulungan
– Korwil PJUTS bilang hanya ada pemberitahuan ke Bupati Bulungan dan Gubernur Kaltara.
TANJUNG SELOR – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah ( DPRD) Bulungan mengaku tak tau bahwa ada kegiatan penanganan lampu penerangan jalan umum tenaga Surya (PJUTS) di wilayah Tanjung Selor, Bulungan dan sekitarnya.
Dimana pemasangan PJUTS tersebut langsung oleh Kementerian melalui Koordinator Wilayah (Koorwil) yang ditunjuk sebagai perpanjangan tangan di daerah.
“Yang nyata kami dari DPRD Bulungan sampai saat ini belum tau ada program pemasangan 1000 titik lampu PJUTS di Bulungan, “kata M Nafis ST, Ketua Komisi II DPRD, Bulungan, kepada media ini, beberapa waktu yang lalu.
Sampai sekarang juga lanjutnya, baik melalui laporan surat atau pun lisan fakta nya memang belum pernah ada.
Semestinya kalau memang untuk kabupaten Bulungan, seyogyanya DPRD sebagai lembaga wakil rakyat harus tau. Karena kalau ada warga yang bertanya pihak dewan bisa menjelaskan, minimal itu.
“Jangan sampai masyarakat lebih tau dan DPRD nya tidak, sama saja nanti lembaga nya yang dinilai kurang peka, ” lanjut M Nafis.
Namun demikian DPRD khususnya Komisi II berharap, kualitas pekerjaan harus diutamakan, agar PJUTS bisa dinikmati warga Bulungan dengan baik.
Secara terpisah, Yassin Korwil PJUTS Kaltara, menyebut, “kami tidak lapor ke DPRD, tapi lapornya ke Bupati Dan Bupati juga yang menentukan titik-titik pemasangan, ” kata
Yasin.
Ia juga menjelaskan,bsurat dari pusat di tujukan ke Bupati , dan surat penerimaan hibah barang maupun titik dan NPHD itu semua Bupati yang keluarkan.
Sedangkan,: Gubernur Kaltara menerimabsurat dari pusat LPP PJUTS dan mengeluarkan penryataan menerima Hibah Barang di seluruh wilayah kaltara. *
Sumber: Humas Setwan.
Editor. : Sahri.
DPRD Bulungan
17 September Anggota DPRD Bulungan Ikut Orientasi, Awal Desember Reses Pertama di Mulai
TANJUNG SELOR – Setelah dilantik, pimpinan sementara DPRD Bulungan langsung memimpin rapat-rapat, antara lain rapat pembentukan fraksi-fraksi dan membahas tata tertib (Tatib) dewan.
“Persiapan pelantikan Ketua dan unsur pimpinan seperti wakil-wakil ketua dan alat kelengkapan dewan (AKD) juga akan segera dibahas, ” kata Agustinus SH, Kabag Hukum dan Persidangan Sekwan Bulungan, kemarin.
Selain itu, pada tanggal 17 September 2024 yang akan datang akan dilaksanakan orientasi DPRD di Kota Tarakan selama lima hari.
“Untuk penyelenggara orientasi ini akan dilaksanakan oleh BPSDM Provinsi Kalimantan Utara, ” ucap Agustinus.
Muatan orientasi juga selain soal pembentukan AKD, fungsi-fungsi DPRD yang berkaitan dengan pembahasan APBD, penyerapan aspirasi masyarakat dan pembagian tugas di komisi-komisi DPRD itu sendiri disampaikan.
Sementara itu, untuk jadwal reses pertama dilaksanakan setelah terbentuknya alat kelengkapan dewan yang dibahas oleh badan musyawarah atau bamus pada masa sidang ke I tahun 2024.
“Sesuai rencana Reses pertama itu akan dilaksanakan pada awal Desember 2024 yang akan datang, ” tutup Agustinus. * jk/kjs.
DPRD Bulungan
25 orang Anggota DPRD Bulungan Dilantik, Ketua Sementara Dijabat Riyanto
TANJUNG SELOR – Pelaksanaan Sidang Paripurna Penetapan anggota DPRD Bulungan masa jabatan 2024 – 2029 berlangsung di ruang sidang Datu Adil DPRD Kabupaten Bulungan, Senin (12/8/2024).
Dalam proses sidang menunjuk Riyanto sebagai ketua sementara dan langsung menerima Palu sidang dari Ketua DPRD Bulungan masa jabatan 2019 – 2024 Kilat, AMd.
Riyanto sebagai Ketua DPRD Sementara menyampaikan, Sambil menunggu surat keputusan Gubernur Kalimantan Utara tentang penetapan pimpinan DPRD Bulungan definitif masa jabatan 2024 – 2029, atas nama pimpinan sementara menyampaikan ucapan terima kasih atas mandat dan kepercayaan yang diberikan dalam memimpin lembaga DPRD tersebut.
“Terima kasih juga kami sampaikan kepada bapak Bupati dan Wakil Bupati Bulungan dan seluruh masyarakat yang telah berpartisipasi aktif dalam Pemilihan Umum Legislatif dan Presiden yang baru lalu,” kata Riyanto politisasi Partai Golongan Karya.
Ia menambahkan, selaku pimpinan sementara dan seluruh anggota dewan masa jabatan 2024 ini menyampaikan ucapan terima kasih kepada unsur pimpinan beserta anggota DPRD masa jabatan 2019 – 2024. Atas segala upaya dalam rangka menyerap dan menindaklanjuti aspirasi masyarakat serta melaksanakan tugas-tugas legislatif tersebut.
ANGGOTA DPRD BULUNGAN
Pengangkatan anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Bulungan untuk masa jabatan tahun 2024-2029 telah ditetapkan melalui sidang paripurna DPRD kabupaten Bulungan, Senin (12/8/2024).
Chass Darmawan Sekretaris DPRD Bulungan.
Sekretaris DPRD Bulungan, Chass Darmawan dalam Sidang Paripurna yang dihadiri oleh Syarwani Bupati Bulungan, Sekda, pimpinan OPD, Forkompinda, tokoh adat, tokoh masyarakat, tokoh pemuda, alim ulama dan undangan lainnya menyampaikan jumlah anggota
Anggota DPRD Kabupaten Bulungan sebanyak 25 orang,
Berikut daftar nama-nama Anggota DPRD Kabupaten Bulungan periode 2024-2029, sebagai berikut:
1. Ilhamsyah dari Partai Kebangkitan Bangsa, mewakili Bulungan 2.
2. M. Ito Isbandi, HS, S.Pi dari Partai Kebangkitan Bangsa, mewakili Bulungan 3.
3. Kilat, A.Md dari Partai Gerindra, mewakili Bulungan 1.
4. Lausa Laida dari Partai Gerindra, mewakili Bulungan 2.
5. Dwi Sugiarto dari Partai Gerindra, mewakili Bulungan 3.
6. Rozana Bin Serang, S.Sos dari PDI Perjuangan, mewakili Bulungan 2.
7. Abdul Halim Perkasa, S.H dari PDI Perjuangan, mewakili Bulungan 2.
8. Mendan Anye, S.Pd., SD dari PDI Perjuangan, mewakili Bulungan 3.
9. Riyanto, S.Sos dari Partai Golkar, mewakili Bulungan 1.
10. Adli Ansari, ST., M.T dari Partai Golkar, mewakili Bulungan 1.
11. Andhika Masharafi dari Partai Golkar, mewakili Bulungan 2.
12. Heri Purwanto, A.Md. Kep dari Partai Golkar, mewakili Bulungan 3.
13. Mansyah, S.H dari Partai Golkar, mewakili Bulungan 3.
14. Hj. Shanti Lusiana, ST dari Partai Nasdem, mewakili Bulungan 1.
15. Sunaryo, SE dari Partai Nasdem, mewakili Bulungan 2.
16. Slamet Widodo, S.P dari Partai Keadilan Sejahtera, mewakili Bulungan 2.
17. Abdul Wahid Amudi dari Partai Keadilan Sejahtera, mewakili Bulungan 3.
18. Tasa Gung, S.Pd dari Partai Hanura, mewakili Bulungan 1.
19. Robert Usat, M.Pd dari Partai Hanura, mewakili Bulungan 1.
20. Yohanes Y, S.Pd dari Partai Hanura, mewakili Bulungan 3.
21. Mustafah dari Partai Amanat Nasional, mewakili Bulungan 1.
22. Lawang dari Partai Amanat Nasional, mewakili Bulungan 3.
23. Labaco dari Partai Demokrat, mewakili Bulungan 1.
24. Ramli dari Partai Persatuan Pembangunan, mewakili Bulungan 3.
25. Imam Bukori dari Partai Persatuan Pembangunan, mewakili Bulungan 3.(jk/jb)
DPRD Bulungan
Ketua Sementara DPRD Bulungan Sampaikan Ucapan Terima Kasih ke Masyarakat
TANJUNG SELOR – Setelah menerima Palu sidang dari Ketua DPRD Bulungan masa jabatan 2019 – 2024 Kilat, A Md, selaku Ketua DPRD Sementara Riyanto berkesempatan menyampaikan. Sambutan nya.
Menurutnya, sambil menunggu surat keputusan Gubernur Kalimantan Utara tentang penetapan pimpinan DPRD Bulungan depenitif masa jabatan 2024 – 2029, oleh karenanya dirinya atas nama pimpinan sementara pantas menyampaikan ucapan terima kasih atas mandat dan kepercayaan yang diberikan dalam memimpin lembaga DPRD tersebut.
“Terima kasih juga kami sampaikan kepada bapak Bupati dan Wakil Bupati Bulungan dan seluruh masyarakat yang telah berpartisipasi aktif dalam Pileg yang baru lalu, ” kata Riyanto, Senin 12/8/2024 diacara Paripurna penetapan anggota DPRD Bulungan masa jabatan 2024 – 2029 diruang sidang Datu Adil Sekretariat DPRD tersebut.
Ia juga menambahkan, selaku pimpinan sementara dan seluruh anggota dewan masa jabatan 2024 ini menyampaikan ucapan terima kasih kepada unsur pimpinan beserta anggota DPRD masa jabatan 2019 – 2024. Atas segala upaya dalam rangka menyerap dan menindaklanjuti aspirasi masyarakat serta melaksanakan tugas-tugas legislatif tersebut.
Acara Paripurna juga, dihadiri oleh Bupati, Sekda, pimpinan OPD, Forkompinda, tokoh adat, tokoh masyarakat, tokoh pemuda, alim ulama dan undangan lain nya. * jk/kjs.
-
POLDA KALTARA2 weeks ago
Atlet Pencak Silat Polda Kaltara Raih Juara 3 Kejurnas Pencak Silat Kapolri Cup Tahun 2024
-
Bulungan5 days ago
67 Orang Calon Wasit Sepakbola di Bulungan Ikuti Pelatihan
-
Kaltim3 days ago
Kejati Kaltim Sita Tiga Bangunan
-
POLDA KALTARA2 days ago
Pelatihan Bhabinkamtibmas di Buka Secara Resmi Kapolda Kaltara