Connect with us

Berita Bulungan

Kodim 0903 Bulungan Ajak Warga Memupuk Rasa Toleransi Antar Sesama

Published

on

Kasdim 0903 Bulungan, Letkol INF Agus Sulistiyo S Sos M Si.

TANJUNG SELOR – Perlunya menanamkan rasa toleransi wajib ditanamkan kepada setiap generasi muda, seperti sikap saling menghargai, saling memaafkan, saling membantu. Itulah sejatinya karakter anak bangsa,

Demikian disampaikan oleh Kasdim 0903 Bulungan, Letkol Infantri Agus Sulistiyo S Sos M Si, kepada media ini, Minggu , 30/5/2021.

“Sikap gotong royong, tepo seliro, adalah karakter bangsa dan merupakan warisan nenek moyang kita, namun saat ini sayang nya budaya tersebut sudah mulai luntur, ” ujarnya.

Oleh sebab itu lanjutnya, untuk mengembalikan budaya itu, sebaiknya para orang tua maupun para guru wajib memberi contoh, teladan bagaimana bersikap dalam keseharian.

“Artinya orang tua maupun guru adalah orang tua bagi setiap anak, ” tutur Letkol Inf Agus.

Dimana mereka secara informal dan formal sejatinya sebagai cernin dalam memberikan teladan dan sikap baik kepada anak sebagai generasi penerus bangsa. Karena disadari atau tidak ditangan mereka lah kelak kelangsungan pewaris masa depan bangsa dan negara ini.

Oleh sebab itu, setiap kita wajib menyikapi setiap perkembangan tekhnologi, agar benar-benar bermanfaat terhadap perkembangan setiap anak.

“Ingat saat ini kita sudah memasuki tekhnologi 5 G, tentu ini harus disikapi dengan bijak dan memerlukan perhatian semua elemen bangsa, khususnya Pemerintah Daerah dan masyarakat itu sendiri, ” tutup Letkol INF Agus Sulistiyo S Sos M Si. *

Reporter : Sahri.

Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Bulungan

Warga Tanjung Palas Hilir Minta Puing Kayu Sisa Kebakaran Diangkut

Published

on

Onggokan kayu sisa kebakaran di Jalan Kasimudin RT 1 Tanjung Palas Hilir Kecamatan Tanjung Palas masih belum diangkut ketempat penampungan sampah.

TANJUNG PALAS – Sisa puing kebakaran yang terjadi di Tanjung Palas Hilir RT 1, kecamatan Tanjung Palas, Kabupaten Bulungan, pada tanggal 5 September 2023 lalu, sampai kini sisa balok kayu maupun papan yang terbakar tersebut masih teronggok di pinggir jalan, bahkan sudah hampir sebulan sampah nya dibiarkan begitu saja.

Sehingga keberadaan nya mulai menggangu pemandangan siapa yang kebetulan melintas disana.

Kepada media ini salah satu warga sekitar mengatakan, sebut saja namanya Wawan, menurut dia, seharusnya sampah sisa kebakaran ini sudah di evakuasi ketempat penampungan sampah. Bayangkan saja sejak kejadian  kebakaran tanggal 5 September lalu sampai sekarang belum ada tanda-tanda kayu-kayu sisa kebakaran nya di angkut, padahal atas inisiatif warga sudah ditimbun jadi satu dipinggir jalan raya.

Kalau memang boleh lanjutnya, sampah sisa kebakaran tersebut mau dibuang kesungai Kayan. Hanya saja warga merasa kuatir nanti akan menyalahi aturan.

“Mau kita bakar sampah sisa kayu nya kita takut juga, oleh sebab itu kami tetap berharap sisa puing kebakaran ini bisa segera diangkut ke penampungan sampah, ” tutupnya. * jk.

Continue Reading

DPRD Bulungan

H Hamka Apresiasi Bantuan dan Pelatihan Menjahit dari Disnakertrans Bulungan

Published

on

TANJUNG SELOR – Wakil Ketua DPRD Bulungan H Hamka S IP, mengapresiasi bantuan mesin jahit sekaligus pelatihan nya, yang dilaksanakan oleh Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Kabupaten Bulungan, Senin 18/9/2023 kemarin.

Pelatihan tersebut dilaksanakan di ruang Bepekot BPMD Tanjung Selor.

“Diharapkan dengan diterimanya bantuan mesin jahit ini dapat membantu kelompok masyarakat, yang giliran nya bisa menambah penghasilan mereka melalui keterampilan menjahit yang didapat, ” kata H Hamka.

Selain itu, tandasnya bantuan tidak hanya diberikan sebatas mesin jahit saja. Kalau memungkin kan ditahun anggaran mendatang ada bantuan permodalan dalam bentuk KUR kepada mereka.

“Saya optimis bila usaha jahit menjahit ini dikembangkan tidak menutup kemungkinan akan menjadi usaha besar yang bisa merekrut tenaga kerja, ” tutup Hamka. * jk.

Continue Reading

DPRD Bulungan

Jembatan Salimbatu Ditutup, Armada Penyeberangan Diminta Stand By Melayani Masyarakat

Published

on

H Hamka S IP Wakil Ketua DPRD kabupaten Bulungan.

TANJUNG SELOR – Wakil Ketua DPRD kabupaten Bulungan H Hamka S IP, menyambut baik dikerjakan nya Opret Jembatan Salimbatu, kecamatan Tanjung Palas Tengah dalam waktu dekat.

“Diharapkan pengerjaan Opret jembatan Salimbatu berjalan lancar sesuai masa kontrak kerja tahun 2023, ” kata H Hamka S IP kepada media ini kemarin.

Pengerjaan nya tetap mengutamakan mutu dan kualitas. Agar awet bertahan lama untuk dinikmati masyarakat sebagai pengguna.

Bila jembatan dan opretnya awet, maka aktifitas perekonomian warga dapat bergerak dinamis. Yang giliran nya dapat mensejahterakan keluarganya.

Alternatif untuk menyiapkan armada penyeberangan untuk orang dan kendaraan bermotor roda dua selama jembatan ditutup, H Hamka menyarankan harus diupayakan secara maksimal, agar kegiatan dan aktifitas warga tidak terganggu dan bisa berjalan normal seperti biasa.

“Harapan saya armada untuk menyeberangkan orang bisa stand by dilokasi sejak pagi hari hingga pukul 17.30 Btawi atau sore hari, dilakukan setiap hari selama jembatan Salimbatu ditutup, ” ujar H Hamka.

Kenapa harus pagi hari, karena para guru maupun ASN yang mengajar di SMAN Salimbatu harus turun mengajar para siswanya. Tentu mereka ini harus tepat waktu tiba disekolah. * jk.

Continue Reading

Trending