POLDA KALTARA
Personel DitBinmas Polda Kaltara Galakkan Penyuluhan Kamtibmas di Lingkungan Sekolah
TANJUNG SELOR – Personel DitBinmas Polda Kaltara melaksanakan kegiatan Penyuluhan Kamtibmas bertempat di SD N 021 Tanjung Selor Kecamatan Tanjung Selor Kabupaten Bulungan Provinsi Kaltara. Rabu (06/11/2024).
Kegiatan Penyuluhan ini merupakan Jukrah Kapolri yang dilaksanakan serentak oleh Kapolda/Kapolres dan Kapolsek Jajaran.
Dalam kegiatan ini dihadiri oleh Ps. Paur Sie Bin Turmas Subdit Bin Tibsos, Personel Subdit Bin Tibsos, Kepala Sekolah, Guru SD N 021 Tanjung Selor, dan Para Siswa.
Adapun penyuluhan yang disampaikan yaitu Penyalahgunaan narkoba saat ini terjadi bukan pada lapisan masyarakat tertentu, namun sudah menjangkau seluruh komunitas, termasuk mahasiswa dan pelajar sebagai generasi penerus dan pemimpin masa depan, Melalui penyuluhan sadar narkoba ini, diharapkan Pelajar mendapat pemahaman tentang bahaya penyalahgunaan narkoba dan mengenali narkoba untuk dihindari, sehingga dapat menciptakan daya tangkal atau perlawanan terhadap bahaya penyalahgunaan narkoba, sehingga mampu mentransformasikan ilmu tersebut dengan baik dan benar kepada lingkungan organisasi sekolah (UKS), dan teman pergaulan kelompok sebaya di sekolah dan masyarakat, Menghimbau agar semua siswa menaati semua peraturan yang diterapkan oleh sekolah dan belajar dengan giat, Apabila terjadi gangguan kamtibmas di lingkungan sekolah agar segera melaporkan ke Guru dan Polsek terdekat
Dalam kegaiatan tersebut, Personel juga Memberikan pesan kamtibmas agar para siswa menghindari tawuran dengan siswa dari sekolah lain, menkonsumsi miras, menghirup lem Fox maupun balapan liar karena kesemua hal tersebut dapat merugikan diri sendiri maupun orang tua, Menghimbau kepada seluruh siswa untuk menjauhi atau menghindari yang namanya Judi online/Judol yang sangat meresahkan di kalangan masyarakat, Menghimbau kepada bapak dan ibu guru untuk tetap menjaga dan mengawasi siswa saat di lingkungan sekolah jangan sampai terlibat atau ikut-ikutan menjadi korban/pelaku kejahatan seperti narkoba, bullying,serta kenakalan remaja lainnya,dan mengawasi siswa dilingkungan sekolah, Menghimbau agar senantiasa bersama Polri dalam menjaga Kamtibmas dilingkungan sekolah dan tempat tinggal masing-masing sehingga tetap aman dan kondusif.
Kegiatan ini akan terus selalu dilaksanakan oleh Personel Polda Kaltara demi memelihara kondusifitas diwilayah Masyarakat khususnya selama Pilkada ini. **.
POLDA KALTARA
Polda Kaltara Laksanakan Pengamanan Rapat Pleno Terbuka Rekapitulasi Hasil Penghitungan Perolehan Suara Tingkat Provinsi Kaltara
— Pada Pilkada Gubernur dan Wakil Gubernur Tahun 2024.*
TANJUNG SELOR – Tahap Pemungutan dan Penghitungan suara pada Pilkada 2024 telah berlangsung pada tanggal 27 November 2024 dengan lancar sesuai dengan tahapan, program dan jadwal penyelenggaraan Pilkada, Maka tahapan selanjutnya yaitu KPU Provinsi Kaltara melaksanakan Pleno Rekapitulasi Hasil Penghitungan suara tingkat Provinsi untuk Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Provinsi Kaltara tahun 2024 bertempat di Ballroom Hotel Pangeran Khar, Tanjung Selor Kabupaten Bulungan Provinsi Kaltara. Minggu (08/12/2024).
Polda Kaltara lewat Operasi Mantap Praja (OMP) Kayan 2024 yang terdiri dari masing – masing Satgas menempatkan Personel pengamanan dibeberapa titik yang menjadi fokus pengamanan kegiatan maupun gedung. Personel Satgas Kamsel Lantas dibantu Personel Satgas Preventif melaksanakan pengaturan lalu lintas dan kenderaan tamu undangan di depan Hotel Pangeran Khar, Satgas Preemtif melaksanakan pengamanan tertutup di dalam ruangan dan Personel Satgas Tindak melaksanakan pengamanan diluar gedung Hotel Pangeran Khar.
Kegiatan rapat pleno terbuka dihadiri oleh Asisten I Pemprov. Kaltara (H.DT. Iqro Ramadhan, S.Sos., M.Si), Dir Intelkam Polda Kaltara (Kombes Pol. Sigit Ari W), Wakil Kajati Kaltara (Semeru, S.H.), Perwakilan Korem 092/Mrl ( Letkol Inf. Hendra C), Perwakilan Lantamal XIII Tarakan (Letkol Laut Muh. Y), Perwakilan Lanud Anang Busra (Letda Adri Bayu), Perwakilan Kesbangpol Provinsi Kaltara ( Yori F), Perwakilan Sat.Pol PP Provinsi Kaltara (M. Arsyad), Perwakilan Dishub Provinsi Kaltara (Andi N), Ketua dan Komisioner KPU Provinsi Kaltara, Ketua dan Anggota Bawaslu Provinsi Kaltara, Komisioner KPU dan Anggota Bawaslu Kab/Kota, Saksi Paslon Gubernur dan Wakil Gubernur serta Media massa.
“Sebelum dimulainya acara, Personel Satgas Jibom melaksanakan sterilisasi tempat pelaksanaan rapat pleno, kemudian setiap tamu undangan yang masuk ruangan dilakukan pemeriksaan badan dan barang bawaan oleh Subsatgas Sterilisasi”. Ucap Karendalopsda OMP Kayan 2024 Kombes Pol. Yohanes Jalung Siram, S.I.K.
Hasil rapat pleno terbuka Rekapitulasi Hasil Penghitungan Perolehan Suara Tingkat Provinsi Kaltara Pada Pilkada Gubernur dan Wakil Gubernur Tahun 2024 yaitu didapatkan *Jumlah seluruh suara sah Pilkada Gubernur dan Wakil Gubernur Provinsi Kaltara di seluruh Kab/Kota yaitu 331.493 suara dan Perolehan suara masing – masing Paslon yaitu Paslon nomor urut 01 (SULTON) sebanyak 40.228 suara, Paslon nomor urut 02 (ZIAP) sebanyak 194.021 suara dan Paslon nomor urut 3 (YESS) sebanyak 97.244 suara.*
Selama pelaksanaan rapat pleno berlangsung, situasi dalam keadaan aman dan terkendali, Kemudian Personel OMP Kayan Polda Kaltara melaksanakan apel konsolidasi. **.
POLDA KALTARA
Dirresnarkoba Polda Kaltara Pimpin Acara Pelantikan Duta Anti Narkoba di SMAN 1 Tanjung Selor
TANJUNG SELOR – Upaya nyata dalam memerangi peredaran dan penyalahgunaan narkoba di kalangan pendidikan kini semakin menguat dengan melakukan pelantikan dua orang siswa Duta Anti Narkoba di SMAN 1 Tanjung Selor. Acara pelantikan yang menjadi tonggak harapan baru bagi pencegahan narkoba di lingkungan sekolah dimana penobatan Nisrina Fitri dan Aurel Ernestine, Siswa SMAN 1 Tanjung Selor sebagai ikon pemberdayaan siswa anti narkoba.
Kegiatan pelantikan ini dilaksanakan oleh Direktur Reserse Narkoba Polda Kaltara Kombes Pol. Ronny Tri Prasetyo Nugroho S.I.K., M.Si, yang dengan semangat menekankan peran penting pelajar dalam melawan narkoba khususnya di kalangan Gen Z.
Acara pelantikan yang juga dihadiri oleh Kepala Sekolah SMAN 1 Tanjung Selor, para dewan guru serta siswa dan siswi sekolah tersebut menjadi wadah interaktif dimana strategi pemberdayaan siswa anti narkoba sebagai pilar upacaya pencegahan bahaya narkoba. Inisiatif ini merupakan bagian dari program sekolah bebas dari narkoba yang kini tengah gencar-gencarnya dilakukan sebagai upaya pendidikan dalam memerangi narkoba.
Upacara pelantikan menjadi simbol tidak hanya bagi SMAN 1 Tanjung Selor tetapi juga bagi seluruh institusi pendidikan untuk meningkatkan sorotannya terhadap masalah bahaya narkoba ini. Memerangi narkoba dilingkungan pendidikan bukanlah tugas yang mudah, Namun melalui kerja sama yang erat antara tenaga pendidik, siswa/i, Kepolisian serta masyarakat diharapkan langkah ini semakin menunjukkan hasil yang positif.
Melalui kegiatan ini, diharapkan peran siswa sekolah dalam memerangi narkoba akan makin efektif. Lebih lanjut, strategi ini bertujuan menciptakan lingkungan pendidikan yang sehat dan kondusif bagi perkembangan akademis dan sosial para siswa sebagai generasi penerus Bangsa. **.
POLDA KALTARA
Sambang Ditbinmas Polda Kaltara ke Pasar Tradisional Tanjung Selor
TANJUNG SELOR – Sejalan dengan kebijakan preemtif Kepolisian dalam menciptakan lingkungan yang aman, kegiatan sambang Ditbinmas Polda Kaltara di pasar tradisional menjadi salah satu langkah strategis yang diambil untuk mewujudkan keberlangsungan usaha pasar yang aman. Pada hari Senin, 09 Desember 2024.
Berlokasi di Pasar Induk Tanjung Selor, Kabupaten Bulungan, personel Ditbinmas Polda Kaltara melaksanakan patroli dialogis yang penuh keakraban.
Dalam kesempatan ini, patroli sambang tidak hanya sekadar kunjungan biasa. Ipda Benny, yang memimpin rombongan, meluangkan waktu untuk berinteraksi sosial dengan pedagang, serta pengunjung pasar. Melalui interaksi ini, pesan Kamtibmas disampaikan dengan harapan akan menumbuhkan peran serta masyarakat dalam kamtibmas dan menciptakan suasana yang kondusif.
Dirbinmas Polda Kaltara Kombes Pol Eri Dwi Haryanto, S.I.K,. menyampaikan bahwa kegiatan patroli sambang di lokasi pasar sudah menjadi kewajiban Anggota guna memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat serta mendengarkan keluhan sehingga tercipta keamanan dan ketertiban masyarakat di wilayah binaannya.
Langkah preventif ini juga dimaksudkan sebagai pencegahan kriminalitas sehingga lingkungan Pasar Tradisional Tanjung Selor senantiasa terjaga. Kegiatan sambang oleh personel Ditbinmas Polda Kaltara ini tidak hanya menjamin keamanan, tetapi juga merupakan wujud Pelayanan Polri kepada Masyarakat di mana kepolisian selalu hadir bersama masyarakat untuk menciptakan harmoni sosial di tengah-tengah kegiatan perekonomian masyarakat.
Melalui kegiatan ini, Ditbinmas berharap akan selalu ada sinergisitas antara polisi dan masyarakat. Kegiatan sambang yang dipenuhi pesan positif dan imbauan kamtibmas ini adalah langkah konkret dalam menjaga stabilitas dan keberlangsungan usaha pasar, sekaligus membina kepercayaan publik terhadap kepolisian.
Dengan adanya kegiatan ini diharapkan bisa terus dilakukan secara rutin untuk mempertahankan ikatan tersebut dan memastikan bahwa pasar tradisional Tanjung Selor merupakan tempat yang aman bagi semua. **.
-
POLDA KALTARA7 days ago
Beri Rasa Aman dan Nyaman, Personel Ditsamapta Polda Kaltara Bantu Anak Sekolah di SDN 020 Tanjung Selor Menyebrang Jalan
-
Nasional4 days ago
Kapolri Tegaskan Hukuman Maksimal untuk Bandar Narkoba
-
POLDA KALTARA6 days ago
Antisipasi Bencana Alam Satbrimob Polda Kaltara laksanakaan Apel Siaga SAR
-
POLDA KALTARA1 week ago
Kapolda Kaltara Gelar Olahraga Bersama Dengan Masyarakat di Arena Car Free Day Tanjung Selor